Logo

Tingkatkan Ketrampilan Sat Shabara Polres Banyumas Rutin Latihan Dalmas

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Guna meningkatkan ketrampilan personel Satuan Sabhara (Samapta Bhayangkara) Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah menggelar latihan Dalmas (Pengendalian Massa) di halaman Mako Sat Lantas Polres Banyumas, Minggu (15/10-2017).

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kasat Sabhara AKP Supariya, S.H menjelaskan, kegiatan latihan ini bertujuan untuk mengingat kembali gerakan kemampuan formasi Dalmas, dalam persiapan pengamanan massa dan mengantisipasi gangguan kamtibmas yang terjadi di wilayah Kabupaten Banyumas.

“Latihan rutin akan memperkuat kemampuan, ketrampilan kita dan tanpa latihan, kita tidak akan memiliki kemampuan. Siapapun anda, anda pasti memerlukan sebuah latihan. Ibarat pisau apabila tidak diasah maka akan tumpul, jadi latihan ini kita lakukan rutin empat kali dalam sebulan.”, terang AKP Supariya.

Dijelaskan pula, kegiatan ini juga merupakan rangkaian program kerja Satuan Sabhara Polres Banyumas. Berupa peningkatan kemampuan personil dalam upaya pengendalian massa. Dimana saat ini Polres Banyumas telah membentuk 1 Peleton Dalam Inti, 1 Peleton Dalmas Kerangka, 1 Tim Raimas yang dilengkapi dengan motor trail (pengurai) dan senjata pelontar gas air mata serta 1 team negosiator yang beranggotakan polwan.

Pada kesempatan yang sama Kasat Sabhara menambahkan bahwa kemampuan pengendalian massa tidak hanya dimiliki anggota Sat Sabhara saja. Melainkan seluruh anggota Polri termasuk anggota Reskrim, Intel, Lantas, Resnarkoba, Binmas dan staf juga harus menguasainya, sehingga apabila diperlukan dilapangan bisa  hadir cepat dan mampu bertindak secara profesional.

(PID Promoter Humas Polres Banyumas)

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Wujudkan Kepedulian dan Kebersamaan, Kapolsek Purwokerto Timur Banyumas Kunjungi PHL yang Sakit dan Diantar ke Rumah Sakit
Posted in: Headline

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Bertempat di Desa Dukuhwaluh Rt 05/02 Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas, Kapolsek Purwokerto Timur, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah AKP Abdul Rojak, S.H., M.H bersama anggotanya kunjungi rumah Pekerja Harian Lepas (PHL) yang sedang sakit di rumahnya, Jum’at (20/10/2017). Bapak Kartim (50) yang berprofesi sebagai PHL yang sudah cukup lama bekerja di Polsek Purwokerto […]

Read More

AGENDA

October 2017
S M T W T F S
     
1 2 3 4 5 6 7
8 9 10 11 12 13 14
15 16 17 18 19 20 21
22 23 24 25 26 27 28
29 30 31  

YOUTUBE CHANNEL

FANSPAGE Facebook

Polres Banyumas

Kontak

Polres Banyumas

Jalan Let. Jend. Pol. R. Soemarto No. 100 Purwokerto

0281-622259

INSTAGRAM

polres_banyumas